Souvenir pernikahan unik yang disukai calon mertua salah satunya adalah kipas. Meskipun banyak sekali jenis kipas yang bisa dipilih, kipas cendana menjadi kipas yang kami rekomendasikan. Mengapa tidak? kipas cendana ini terlihat jauh lebih elegan dibandingkan kipas dari bahan lainnya. Souvenir pernikahan kipas memang identik dengan selera orangtua atau calon mertua. Meskipun sebenarnya souvenir kipas cocok untuk semua kalangan tidak hanya orang tua dan calon mertua. Souvenir pernikahan unik memang banyak dicari oleh calon pengantin sebab bisa memberikan kepuasan tersendiri. Langkah menentukan sebuah souvenir pernikahan unik yang bisa dilakukan tentu saja dengan berdiskusi bersama keluarga mau seperti apa souvenir yang diinginkan. Namun jika keluarga menyerahkan kepada calon pengantin, merupakan hal yang menyenangkan karena jauh lebih mudah lagi memilihnya. Berikut ini beberapa tips memilih souvenir pernikahan yang bisa dilakukan agar mendapatkan souvenir pernikahan unik dan menarik.
- Diskusi dengan keluarga atau calon pasangan mau konsep souvenir seperti apa
- Mencari sumber referensi souvenir pernikahan unik dari rekan, media sosial atau website haimuna.com
- Menentukan budget atau anggaran yang akan digunakan
- Menentukan jumlah tamu undangan dan jumlah souvenir pernikahan
- Menghubungi vendor souvenir pernikahan dan berkonsultasi
- Memilih setidaknya lima ide souvenir pernikahan untuk didiskusikan
- Jangan terlalu banyak memilih ide souvenir pernikahan agar tidak mudah memilih
- Pilih souvenir pernikahan yang mendekati dengan budget yang dimiliki
- Komunikasi aktif dengan keluarga dan vendor untuk meminta masukan
- Meminta rekomendasi dari vendor souvenir mana souvenir yang kiranya masuk konsep dan budget
- Akses terus haimuna souvenir di instagram dan komunikasi dengan admin kami untuk memesan souvenir unik yang tepat
Siapa Sajakah Decision Maker Untuk Souvenir Pernikahan ?
Dalam penentuan konsep pernikahan secara umum bisa jadi itu ditentukan hanya oleh dua mempelai saja. Orang tua ikut dan mendukung apa yang diinginkan oleh kedua anaknya atau sang calon pengantin. Namun bisa jadi juga orangtua murni secara 100% yang menentukan konsep dan rangkaian acara pernikahan termasuk jenis souvenirnya. Bisa jadi juga setengah-setengah alias konsep dan pilihan vendor merupakan hasil diskusi kedua belah pihak. Karenanya, memang sebaiknya menentukan konsep dan persiapan acara pernikahan setidaknya tiga bulan sebelumnya. Sehingga ada cukup waktu untuk memilih dan juga memastikan vendor mana yang akan digunakan. Vendor yang dibutuhkan dalam satu rangkaian pesta pernikahan ada banyak sekali. Mulai dari venue atau tempat pernikahan yakni di gedung, hotel, ballroom atau area open space alias terbuka. Vendor kedua yang dibutuhkan tentu saja dekorasi, panggung dan juga tenda kursi yang harus ada dalam sebuah pesta. Vendor yang cukup penting dan menjadi sorotan adalah catering sebab akan cukup menjadi inti dari sebuah jamuan pesta pernikahan.
Selain vendor-vendor di atas masih ada vendor lainnya seperti jasa rias pengantin dan sewa gaun pernikahan. Ada yang menghendaki menyewa gaun pernikahan namun ada juga yang sengaja membuatnya. Sebab hanya moment satu kali seumur hidup sehingga ingin menghadirkan kesan yang paling menarik. Vendor berikutnya adalah fotography dan videography dimana ini akan mengemas dan menyimpan memori dalam bentuk dokumentasi. Vendor ini juga harus dipilih yang benar-benar profesional agar hasilnya apik dan memuaskan. Setelah itu adalah vendor undangan beserta souvenir pernikahan. Ada yang terpisah mencari undangan pernikahan sendiri dan ada yang sudah sekalian satu vendor di dalamnya. Namun saat ini banyak dari mereka yang memilih vendor undangan pernikahan online sebab lebih murah dan jauh lebih praktis. Apalagi di kala pandemi melanda cukup lama, kebiasaan orang-orang harus berbeda dan menyesuaikan dengan keadaan.
Kipas Cendana Souvenir Pernikahan Rustic Pilihan Pengantin dan Orang Tua
Tema souvenir pernikahan yang akan dibagikan seringkali satu nada atau serasi dengan konsep pernikahan secara umum. Sehingga mungkin akan banyak dipengaruhi oleh selera dari calon pengantin itu sendiri. Namun ada kalanya untuk meminta pendapat orang tua dan calon mertua. Tentu saja agar hasilnya memuaskan dan orangtua menyukainya sebab tidak sedikit juga tamu yang datang dari jaringan orang tua. Kipas adalah salah satu ide souvenir pernikahan unik yang cukup banyak disukai untuk dibagikan kepada para tamu undangan. Dibandingkan dengan jenis kipas yang lain, kipas dari kayu cendana ini memang jauh lebih terlihat elegan dan mahal. Dibandingkan dengan kipas lainnya, tentu saja kipas dari kayu cendana ini memang sedikit lebih mahal harganya. Apalagi jika disematkan dengan goni dan pita yang klasik akan menambah kesan mewah dan elegan pada souvenir pernikahan kipas.
Ada beberapa pilihan souvenir pernikahan kipas yang bisa dijadikan sebagai wedding favors unik dengan konsep rustic. Beberapa di antaranya adalah kipas dari kain batik. Tentu saja kipas dari kain batik ini jika menggunakan batik perca, akan sangat murah harganya. Namun jika memilih batik halus dan batik tulis akan menjadi lebih elegan dan mahal harganya. Kipas selanjutnya dilihat dari bahan adalah kipas satin. Yakni dari namanya, kipas ini terbuat dari kain satin yang merupakan kain berkesan mewah biasa untuk pesta. Kipas dengan kain satin ini juga terdiri dari berbagai warna yang bisa dipilih dengan kesan glamour. Souvenir pernikahan kipas lainnya adalah kipas spanyol atau Italia yang berciri khas rumbai atau renda di bagian pinggirnya. Souvenir pernikahan kipas memang praktis dan banyak dipilih sebab disukai oleh para ibu.
Dari beberapa bahan kipas di atas memang kipas dari kayu cendana jauh lebih mewah dan elegan. Kayu cendana juga cukup halus bahannya apalagi ada banyak aksen dan motif berlubang yang membuatnya unik. Souvenir pernikahan kipas juga bisa langsung dipakai atau digunakan jika memang suasana di tempat pesta agak gerah. Souvenir pernikahan kipas memiliki fungsionalnya dan awet masa ekonomisnya. Asalkan disimpan dengan baik tentu akan bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama. Cara merawat kipas cendana tentu saja dengan menyimpan di tempat yang kering, alih-alih di tempat lembab. Sebab kipas cendana tidak tahan dengan air dan tempat lembab. Sebisa mungkin simpan di buffet atau di tas yang digunakan untuk bepergian agar tidak ketinggalan juga.
Yuk pesan souvenir pernikahan unik hanya di Haimuna souvenir sebagai vendor souvenir pernikahan unik. Kami memberikan harga khusus jika client memesan dalam jumlah banyak. Yakni dalam jumlah yang lebih dari 500 pcs souvenir. Memang di masa sekarang ini saat penyelenggaraan pesta pernikahan dibatasi, otomatis kebutuhan souvenir pernikahan juga menjadi lebih sedikit. Yakni kurang dari 200 pcs per pernikahan , yang biasanya jumlahnya jauh di atas itu. Kebutuhan souvenir pernikahan memang ditentukan oleh jumlah tamu undangan yang ditargetkan. Haimuna souvenir siap menjadi vendor souvenir pernikahan rustic dari Jogja ke seluruh Indonesia.